Transportasi

MENUJU PULAU SABU
Untuk bisa mencapai ke berbagai destinasi wisata Pulau Sabu, kamu bisa mengambil penerbangan dari kota mu menuju Bandar Udara El Tari di Kota Kupang. (khusus dari Jakarta biasanya transit terlebih dahulu di Bali). Dan sampai di Bandara El Tari Kupang, langsung ganti pesawat untuk menuju pulau Sabu dan akan mendarat di Bandar Udara Tardamu. Maskapai yang melayani penerbangan ke Kupang yaitu, Susi Air ( Bandara El – Tari ) – Sabu ( Bandar Udara Tardamu ) dengan jadwal penerbangan 1 – 3 kali penerbangan dalam sehari.
Alternatif lain menuju berbagai destinasi wisata Pulau Sabu adalah lewat jalur laut. Alternatif transportasi yang bisa digunakan untuk menuju Pulau Sawu bisa menggunakan kapal ferry. Perjalanan dengan kapal ferry dari dermaga Bolog Kupang akan menempuh perjalanan kurang lebih 13 jam. Tapi jika ditempuh dari kota Waingapu ( Kabupaten Sumba Barat ) menghabiskan waktu sekitar 12 jam dan jika ditempuh dari Kota Ende menghabiskan waktu sekitar 13 jam perjalanan. Setelah sampai di Pulau Sabu, kapal ferry akan bersandar di Pelabuhan Kota Seba, ibu kota Kabupaten Sabu Raijua

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Pantai Lobohede

Budaya Orang Sabu

Kain Tenun sabu